Baru Dirilis, Honda CB250R Versi KW Sudah Meluncur di China

Sepeda-.info – Pabrikan asal China selama ini memang dikenal suka mencontek -model keluaran pabrikan Jepang. Nah, baru-baru ini, pabrikan ZF-KY asal Jiangmen City, China, merilis sebuah yang disebut sebagai versi ‘KW’ dari Honda CB250R. Padahal, asal Negeri Sakura tersebut baru saja dirilis pada pertengahan tahun 2018 kemarin.

Honda CB250R Versi KW – oto.detik.com

Dilansir dari Viva, gerak cepat motor ‘KW’ dari CB250R ini tentu menjadi perhatian banyak pihak. Motor bernama ZF-KY 500 dibekali dengan dapur pacu yang cukup seksi, yaitu dua silinder dengan mesin 500cc, sehingga bagian mesin menjadi terlihat sangat kekar dan padat. Bagian rangka sendiri menggunakan model twinspar, dengan subframe teralis yang terekspos jelas.

Secara umum, desain yang diusung ZF-KY 500 ini memang bakal mengingatkan kita pada model Honda CB250R. Hal tersebut kentara pada bagian utama, tangki, shroud, dan knalpot yang besar. Bahkan, pilihan yang ditawarkan pun identik dengan Honda CB250R, yaitu kombinasi merah, hitam, dan sedikit sentuhan abu-abu. Suspensi mengusung jenis upside down berkelir hitam, sedangkan pelek membawa model jari-jari, yang membuatnya kian kental nuansa motor lawas.

Sayangnya, detail dan bocoran resmi ZF-KY 500 belum diumumkan oleh perusahaan. Situs newmotor.com.cn yang memberitakan sepeda motor ini pun masih menunggu sampai resmi ZF-KY 500 diumumkan oleh pabrikan. Tetapi, jika melihat jejak motor-motor buatan asal Negeri Panda, harganya mungkin tidak lebih mahal daripada Honda CB250R asli.

Seperti diketahui, Honda baru saja merilis CB250R untuk pasar Malaysia pada bulan Juni 2018 kemarin, setelah sebelumnya diluncurkan di Jepang. Motor ini dibekali dengan mesin satu silinder, DOHC, pendingin cairan, berkapasitas 250cc, yang mampu meletupkan tenaga maksimal 20,3 kW pada putaran 9.000 rpm dan mencapai di angka 23,3 Nm pada putaran 8.000 rpm. Di Negeri Jiran, Honda CB250R dijual dengan harga mencapai Rp81 jutaan.

Baca juga:   Tampilan Klasik & Fitur Standar, Honda Dream 125 Beyond Luxury Ternyata Dibanderol Rp30 Jutaan
   
Penulis: