Kenalkan, Ini Dia Motor Trail Bertenaga Listrik Viar E-Cross!

 4213 views

Jakarta – PT Triangle Motorindo selaku produsen Indonesia tampaknya tak ingin berhenti berinovasi. Usai meluncurkan matic bertenaga listrik, Q1 beberapa waktu lalu, kini mereka juga mengenalkan motocross elektrik yang mengusung nama E-Cross. Langkah ini adalah komitmen PT Triangle Motorindo dalam mengembangkan listrik di Tanah Air.

Viar E-Cross – monkeymotoblog.com

Motor yang diperkenalkan pada Rabu (9/5) lalu ini tersedia dalam 2 , yaitu Viar E-Cross Lite dan Viar E-Cross Advance. Kedua motor listrik ini mengandalkan baterai lithium sebagai pembangkit dayanya.

Baca juga:   BMW Bakal Bikin Motor Murah Bernuansa Balap G 310 RR?

“Hadirnya Viar E-Cross merupakan jawaban dari komitmen Viar Motor Indonesia mengembangkan kendaraan listrik guna memenuhi keinginan penyuka off road sekaligus menjawab keraguan bahwa sepeda motor listrik trail memiliki kemampuan seperti sepeda motor trail konvensional,” kata Haryadi, Area Marketing Manager PT Triangle Motorindo, seperti dilansir Otosia.

Adapun varian Viar E-Cross Lite dibekali baterai berkapasitas 48 volt 25 ampere (48V/25AH), sedangkan Viar E-Cross Advance menggunakan baterai dengan kapasitas 60V/32AH. Varian Viar E-Cross Advance setidaknya membutuhkan waktu sekitar 3 jam untuk pengisian daya, dan Viar E-Cross Lite butuh waktu sekitar 6 jam serta sanggup menempuh jarak perjalanan hingga 100 km.

Baca juga:   Tahun 2017 Yamaha Bakal Facelift Motor Sport R15, R25, dan V-Ixion

Lebih lanjut Haryadi memaparkan bahwa motor trail listrik besutannya ini mengombinasikan suspensi depan model teleskopik, sedangkan peredam kejut bagian belakang memakai Multi-link central shock absorber Intersect TR Suspension System. “Viar E-Cross mampu dikendarai dengan kondisi medan dengan kemiringan 35 derajat, bahkan bisa sampai dengan sudut kemiringan hingga 45 derajat,” tuturnya.

Viar E-Cross memiliki bobot sekitar 50 kg dengan dimensi panjang 1.870 mm, lebar 780 mm, dan tinggi 1.040 mm dengan ukuran jarak sumbu roda 1.260 mm. Motor tersebut juga didukung jarak celah ke tanah (ground clearance) tinggi, yakni 270 mm, serta memakai sasis pressed aluminium alloy frame yang diklaim lebih ringan, tetapi kuat dipakai melaju di lintasan offroad.

Baca juga:   Thunderbird Storm, Cruiser Bongsor Tangguh Buatan Triumph

Kedua varian motocross listrik Viar ini menggunakan ukuran ban yang sama, yakni bagian roda depan dan belakangnya 70/100-19-1.4. Viar sendiri berencana untuk mengenalkan konsep-konsep kendaraan listrik terbaru lainnya dalam kurun waktu 4-6 bulan ke depan.

   
Penulis: