Seiring perkembangan minat masyarakat Indonesia terhadap sepeda motor CBU kelas premium yang memiliki citra eksklusif dan mewah, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pun menghadirkan Suzuki Burgman 200 sebagai jawaban. Motor yang sebenarnya sudah dirilis pertama kali pada tahun 2002 silam tersebut hadir untuk pencinta otomotif Indonesia yang menginginkan motor bercitarasa tinggi.
Suzuki Burgman 200 memang tampil mewah dan elegan. Ini tampak pada garis lekukan yang dinamis di sekujur bodinya. Selain itu, sorotan cahaya yang dihasilkan dual headlight skuter matik ini mampu menghadirkan penerangan yang tajam dan jelas. Skutik ini juga memiliki rear combination lamp di bagian belakang yang membuatnya semakin kelihatan eksklusif.
Untuk dimensinya, Suzuki Burgman 200 memiliki bodi yang bongsor dengan panjang 2.055 mm, lebar 70 mm, dan tinggi 1.355 mm, dengan jarak sumbu roda 1.465 mm dan jarak terendah ke tanah 130 mm. Skutik dengan bobot 163 kg tersebut juga disokong tangki bahan bakar berkapasitas 10,5 liter.
Untuk urusan dapur pacunya, pabrikan asal Jepang telah membekali skutik ini dengan mesin 4-stroke, silinder tunggal, liquid-cooled, SOHC, fuel injection, berkapasitas 200cc. Dengan bekal tersebut, Suzuki Burgman 200 mampu meletupkan daya hingga 18,1 hp pada putaran 8.000 rpm, serta torsi puncak 17 Nm pada putaran 8.000 rpm, yang disalurkan melalui sistem transmisi CVT otomatis.
Di Indonesia, Suzuki Burgman 200 hadir dalam pilihan warna brilliant white, metallic mat black, dan metallic mat fibrion grey. Satu unit Suzuki Burgman 200 dilepas dengan harga Rp57.200.000 (OTR DKI Jakarta).
Berikut spesifikasi lengkap Suzuki Burgman 200.
Dimensi | 2.055 x 70 x 1.355 mm |
Jarak ke Tanah | 130 mm |
Jarak Sumbu Roda | 1.465 mm |
Tinggi Jok | 735 mm |
Berat | 163 kg |
Kapasitas Bahan Bakar | 10,5 liter |
Tipe Mesin | 4-stroke, silinder tunggal, liquid-cooled, SOHC, fuel injection, 200cc |
Rasio Kompresi | 11,0:1 |
Bore x Stroke | 69 mm x 53,4 mm |
Daya Maksimal | 18,1 hp @ 8.000 rpm |
Torsi Maksimal | 17 Nm @ 8.000 rpm |
Transmisi | CVT |
Suspensi Depan | Teleskopik (33 mm) |
Suspensi Belakang | Swing Arm (dual shock) |
Ban Depan | 110/90 – 13 |
Ban Belakang | 130/70 – 12 |
Rem Depan | Cakram Hidrolik, dengan Piston Ganda |
Rem Belakang | Cakram Hidrolik, dengan Piston Ganda |
Sistem starter | Electric Starter |