Tantang Harley, BMW R18 Siap Rilis Awal April 2020

 1115 views

Sepeda-motor.info – Setelah sempat hadir dalam gelaran EICMA 2019 lalu, dikabarkan akan segera meluncurkan motor gede mereka, R18, pada bulan April 2020. Pameran The Handbuilt Motorcycle Show di Austin, Texas dipilih perusahaan asal Jerman tersebut untuk menunjukkan kuda besi ini kepada khalayak global.

BMW R18 – www.motoris.id

“Kami semua di BMW Motorrad sangat menantikan sorotan absolut tahun ini bagi kita, perdana bagi dunia, BMW R18,” tutur Kepala BMW Motorrad, Dr. Markus Schramm. “Dengan R18 dan entri terkait ke segmen cruiser, kami secara konsisten mengejar strategi pertumbuhan kami dengan tujuan yang jelas untuk menjadi nomor satu di segmen premium di seluruh dunia.”

Salah satu senjata atau keunggulan yang ditonjolkan BMW R18 adalah mesin besar berkapasitas 1,8 liter dengan konfigurasi boxer yang terkenal dengan torsi yang melimpah dibandingkan V engine yang dipakai pada . Selain itu, secara tampilan fisik, nantinya tidak perlu banyak melakukan karena bentuknya sudah gagah.

Dilansir Tempo, BMW mempertimbangkan secara cermat setiap detail, seperti penggunaan knalpot fishtail hingga ketiadaan switchgear. Motor ini memiliki roda yang mencolok dengan penggunaan 19 inci di depan dan 16 inci di belakang yang membuat tampilan dragster yang dinamis. Penggunaan cat merah permen dari fairing ke tailpiece sangat menarik dengan tangki teardrop yang memberikan kesan klasik.

“Anda tahu, kami selalu memiliki gagasan untuk memasuki segmen pasar cruiser Amerika,” ujar Kepala Teknik BMW Motorrad, Karl Victor Schaller. “Jadi, pertanyaannya adalah bisakah kita melakukannya dengan mesin 1.200cc yang ada. Lalu, kami berpikir dengan baik mungkin kami melakukan sedikit seperti di masa lalu seperti konsep R5 dengan supercharger.”

Jika dirilis sesuai jadwal, BMW R18 diproyeksikan untuk menggerus pasar Harley-Davidson yang kini mulai memusatkan penjualan di pasar Asia, setelah target penjualan di Negeri Paman Sam babak belur. Menurut rumor yang beredar, BMW Motorrad Indonesia juga tertarik membawa jumbo ini ke pasaran dalam negeri.

Baca juga:   Harga Naik, Motor Trail Honda CRF150L Kini Hadir dengan Warna Extreme Black
   
Penulis: