9 Kelebihan Penggunaan Pertamax Untuk Sepeda Motor

2894 views

Saat ini, pengguna memiliki banyak opsi untuk pengisian mereka, yaitu premium, pertamax, dan pertamax plus. Karena masalah yang lebih , mungkin banyak dari mereka yang lebih memilih menggunakan premium sebagai penyokong daya motor. Namun ternyata, meski memiliki yang lebih mahal, pertamax mengusung banyak dibanding premium.

pertamax - tipstrickotomotif.blogspot.com

pertamax - tipstrickotomotif.blogspot.com

 

  • Keunggulan pertamax salah satunya adalah lebih sempurna dalam proses pembakaran sepeda motor. Ini disebabkan karakteristik pertamax yang memang lebih susah terbakar dibanding premium sehingga membuat proses pembakaran menjadi lebih efisien dan lebih baik.
  • Motor yang menggunakan pertamax terbukti memiliki emisi gas buang yang lebih rendah, efisien, dan lebih baik. Ini karena proses pembakaran pertamax lebih sempurna dan tuntas sehingga tidak ada bahan bakar yang terbuang percuma.
  • Dengan pembakaran yang lebih sempurna dan emisi gas buang yang rendah, otomatis membuat pertamax termasuk dalam jenis bahan bakar eco friendly atau ramah lingkungan. Tingkat efisiensi pertamax ini tanpa dipengaruhi jenis motor, apakah motor 2-stroke, 4-stroke, atau injeksi.
  • Label ramah lingkungan pada pertamax juga disebabkan dengan tidak adanya kandungan timbal dan logam-logam lain pada pertamax. Selain itu, bahan bakar ini juga membuat ruang bakar, klep, , serta piston motor terhindar dari deposit atau pengendapan yang diakibatkan timbal.
  • Pertamax menggunakan tambahan za-zat aditif dalam rangka meningkatkan RON (Research Octane Number) menjadi 92 dan juga bisa meningkatkan performa mesin motor.
  • Motor yang menggunakan pertamax diklaim lebih irit bahan bakar jika dibandingkan dengan menggunakan premium. Hal ini disebabkan sifat pertamax yang sulit terbakar, sehingga bahan bakar tidak mudah habis sebelum kembali pada posisi TMA yang berujung pada detonasi.
  • Karena sangat ramah kepada mesin motor, membuat perawatan motor menjadi lebih mudah dan menghemat biaya. Hal ini disebabkan kandungan pertamax yang bebas timbal dan kotoran lain sehingga meminimalkan kemungkinan mesin terkena kerak.
  • Dengan menggunakan bahan bakar pertamax, performa mesin motor akan lebih responsif. Ini disebabkan kandungan oktan yang tinggi pada pertamax serta adanya zat-zat aditif yang membuat kerja mesin menjadi lebih ringan.
  • Pertamax juga sangat cocok untuk mesin motor bertipe injeksi yang belakangan marak muncul di pasaran. Pertamax bisa menjaga bagian injector yang bertugas untuk menyemprotkan bahan bakar, yaitu nozzle, untuk tetap bersih dan tidak tersumbat.
Baca juga:   Motor Listrik Rakata X5 dan S9 Ramaikan Pasar Indonesia, Harga Mulai Rp15 Jutaan
author