Benelli merupakan salah satu merek kendaraan roda dua yang sudah cukup tua karena telah beredar sejak tahun 1911 silam. Sayangnya, di Indonesia pamor sepeda motor ini masih belum begitu tinggi. Pasalnya, publik otomotif Tanah Air sudah telanjur dikepung dengan kuda besi buatan Jepang, semisal Honda, Suzuki, Yamaha, maupun Kawasaki.
Tetapi, meski belum begitu populer di Tanah Air, namun pabrikan asal Italia yang sebagian sahamnya sudah dimiliki Qianjiang dari China tersebut tidak berhenti untuk menelurkan beberapa produknya ke Indonesia. Melalui PT Benelli Motor Indonesia, perusahaan ini sudah melepas beberapa model sepeda motor, mulai sport bike hingga skuter. Dan, salah satu produk yang mendapat atensi cukup lumayan di negara ini adalah model Benelli Tornado TNT 250.
Benelli meluncurkan model Tornado TNT 250 pertama kali ke Indonesia pada tahun 2015 lalu dalam gelaran Pekan Raya Jakarta. Motor ini merupakan naked bike yang bermain di segmen entry-level dan dirancang dengan desain streetfighter yang agresif sekaligus macho. Kala itu, Benelli Tornado TNT 250 disebut-sebut sebagai penantang utama MT-25 milik Yamaha.
Motor ini desain yang gagah dan padat, dengan bodi yang terlihat berisi tanpa terlihat ada bagian yang kopong. Sekilas, Benelli Tornado TNT 250 mengusung sasis yang menyerupai Kawasaki ER6N, termasuk headlamp dan juga dual disc brake di roda depan. Sementara, penerapan suspensi model upside-down di bagian depan membuat penampilan motor ini terlihat makin sangar khas moge.
Untuk sektor ergonomi, motor ini kurang lebih sama dengan model Yamaha MT-25, Suzuki Inazuma, atau Kawasaki Z250 FI. Namun, segitiga ergonomi Benelli TNT 250 lebih santai jika dibandingkan para rival, meski posisi setang memang lebih tinggi. Adapun alas dan busa jok motor ini masuk kategori baik, sangat empuk dan nyaman.
Beralih ke sektor jantung pacu, Benelli membekali Tornado TNT 250 dengan mesin tipe 4-stroke, DOHC, 2 silinder, liquid-cooled, berkapasitas 249cc. Dengan modal tersebut, motor sport naked bike ini sanggup meletupkan daya maksimal 23,5 kW pada putaran 12.000 rpm dan torsi puncak menembus 20 Nm pada putaran 9.000 rpm.
Di Indonesia, Benelli Tornado TNT 250 hadir dalam empat pilihan warna yang menarik, yaitu gold, merah, hitam, dan putih. Ketika pertama kali dibawa ke Tanah Air, satu unit motor sport ini ditawarkan dengan harga mulai Rp45,8 jutaan. Berikut spesifikasi teknis Benelli Tornado TNT 250.
| Dimensi | 2.115 x 1.130 x 800 mm |
| Jarak Sumbu Roda | 1.405 mm |
| Berat Kosong | 196 kg |
| Kapasitas Bahan Bakar | 16 liter |
| Suspensi Depan | Inverted Hydraulic Damping 41 mm |
| Suspensi Belakang | Spring Preload Adjustment |
| Rem Depan | Twin Disc 260 mm |
| Rem Belakang | Single Disc 240 mm |
| Ban Depan | 120/70-17 |
| Ban Belakang | 160/60-17 |
| Tipe Mesin | 4-stroke, DOHC, 2 silinder, liquid-cooled |
| Kapasitas Silinder | 249cc |
| Diameter x Langkah | 61 x 42,7 mm |
| Daya Maksimum | 23,5 kW @ 12.000 rpm |
| Torsi Maksimum | 20 Nm @ 9.000 rpm |
| Starter | Electric |
| Transmisi | 6-speed |






