Tak Terhalang Pandemi, BMW Motorrad Rilis Pembaruan Line-up Motor Model 2021

Jakarta – BMW Motorrad mengumumkan sederet pembaruan untuk line-up sepeda tahun 2021, misalnya saja S1000RR dan S1000XR. Pabrikan asal Jerman ini juga melakukan penyegaran untuk model R1200 dan K1600.

BMW K1600 GT - www.oto.com

Pada BMW R1200GS 2021 akan hadir dengan mesin yang sudah memenuhi emisi Euro 5, -fitur baru, skema cat baru bernama Austin Yellow, dan dilengkapi dengan sejumlah lain. Kemudian untuk R1200R juga memperoleh pembaruan yang sama dan tampil dalam skema baru, Mineral Grey Metallic.

Baca juga:   Royal Enfield Meteor 350 Mengaspal dengan Sederet Fitur Canggih

Motor K1600 Series pun tak luput dari perhatian. Model K1600GTL akan mendapat skema cat baru, serta dilengkapi dengan assistant standard reversing, adaptive cornering lights, TPMS dan DRL serta dan lampu adaptif baru. Kemudian motor ini juga memperoleh opsi engine protection baru. Tak ketinggalan, ada juga fitur Shift Assistant Pro, keyless, kunci sentral, dan alarm untuk varian K1600B. “K1600GTL mendapatkan fitur yang sama dengan K1600GT dan juga mendapat opsi bilah perlindungan engine dalam paket kenyamanan,” demikian seperti dilansir BikeWale melalui Tribunnews.

Baca juga:   Banyak Peminat, Honda CB400SF Generasi Teranyar Siap Mengaspal 2021

Cruiser andalan BMW, R18 juga memperoleh penyegaran untuk model 2021. Misalnya saja opsi Cruise Control termasuk steering damper. Sedangkan sisanya masih sama seperti pertama kali diluncurkan pada April 2020 lalu.

Kemudian model BMW F900R dan F900XR yang baru diperkenalkan tahun ini pun memperoleh tambahan fitur berupa lampu belok adaptif dan konsep aktivasi untuk mode Pro. Fitur dan spesifikasi lain dari motor ini masih sama seperti sebelumnya.

BMW F 900 R hadir dalam 3 pilihan warna, Black storm metallic, Hockenheim silver metallic/Racing red, dan San Marino blue metallic. Untuk warna racing red tersedia penutup jok belakang. Sedangkan F900XR memiliki spek yang mirip. Hanya saja model ini berjenis motor sport yang lebih mudah digunakan. Perbedaan dengan saudaranya ada di tangki bahan bakar. Jika F900R mampu menampung 13 liter, maka kapasitas tangki F900XR lebih besar yakni hingga 15,5 liter.

Baca juga:   Triumph Trident 660 Akhirnya Dijual di Indonesia, Segini Harganya

Pembaruan untuk semua line-up model 2021 ini tersedia di seluruh dunia secara bertahap sejak bulan Oktober 2020 sampai seterusnya. Sayangnya pihak BMW Motorrad masih belum mengumumkan berapa banderol untuk tiap model.

author