Jakarta – Suzuki Motorcycle India baru saja merilis sepeda motor skuter matic teranyar, yaitu Burgman Street 125. Selain menghadirkan desain terbaru, Suzuki Burgman Street 125 juga didukung dengan fitur-fitur yang canggih. Salah satunya fitur andalan Suzuki Ride Connect berupa aplikasi yang dapat diunduh di PlayStore atau App Store.
Tak ketinggalan, ada sistem koneksi Bluetooth yang disematkan pada skutik Suzuki Burgman Street 125 dan sistem navigasi seperti Suzuki All New Access 125 yang sebelumnya telah diperkenalkan. Dengan Suzuki Ride Connect, para pengendara dapat menghubungkan motornya ke smartphone lewat Bluetooth, sehingga notifikasi WhatsApp, pesan singkat, maupun panggilan masuk dapat langsung lewat layar instrumen di motor. Sistem itu juga dapat mengirimkan panduan arah lewat aplikasi peta digital yang terdapat di ponsel.
Yang tidak kalah menarik, fitur itu memungkinkan pengendara untuk mengatur kecepatan maksimal dan sistem akan memberi peringatan bila melebihi angka yang telah ditentukan sebelumnya. Skutik bermesin kecil ini dapat memberikan informasi mengenai perkiraan waktu kedatangan dan juga indikator level baterai ponsel. Ketika pengendara telah menentukan tujuan perjalanan, maka pengendara akan memperoleh navigasi kapan harus berbelok, ke mana arah tujuan, dan juga berapa jauh lagi perjalanan yang bakal ditempuh.
“Kami sangat senang memperkenalkan Burgman Street 125 baru dengan konsol digital dengan sistem Bluetooth yang mampu disambungkan dengan telepon seluler Anda. Teknologi ini memang sengaja dikembangkan dengan memperhatikan kebutuhan pelanggan muda saat ini, yang selalu ingin tetap terhubung tetapi tidak ingin mengorbankan keselamatannya dengan menggunakan telepon saat mengendarai kendaraan roda dua,” kata Managing Director Suzuki Motorcycle India, Koichiro Hirao, seperti dilansir dari Indianautosblog melalui Detik.
Tak hanya mengedepankan fitur yang canggih, Suzuki Burgman Street 125 juga mempunyai desain yang menarik dan sporty. Lampu depan skutik ini telah memakai teknologi LED serta dilengkapi ruang penyimpanan di bawah jok atau bagasi berkapasitas 21,5 liter.
Suzuki Burgman Street 125 hadir dalam pilihan warna Matte Blue, Metallic Matte Fibroin Grey, Pearl Mirage White, Metallic Matte Black, dan Metallic Matte Bordeaux Red yang dijual dengan harga 84.600 rupee atau sekitar Rp16,9 juta.






