Pada pertengahan 2014 lalu, Suzuki merilis skuter matik Burgman 125 untuk pasar global. Skuter matik berbodi gambot ini dihadirkan untuk menyiasati jalanan perkotaan di kota-kota besar yang terkenal macet.
Memang, Suzuki Burgman 125 hadir dengan dimensi yang tidak terlalu besar, yaitu 2.055 mm x 740 mm x 1.355 mm dengan jarak sumbu roda 1.465 mm. Dengan ketinggian jok 735 mm, juga memudahkan pengendara untuk naik-turun dan ketika stop and go di kemacetan.
Meski memiliki dimensi yang tergolong ramping untuk ukuran skuter gambot, namun Burgman 125 mempunyai bobot yang cukup berat, yaitu 159 kg. Besarnya bobot motor ini ternyata berpengaruh pada volume bagasi yang berukuran XL. Tak tanggung-tanggung, pengendara bisa memasukkan 2 buah helm sekaligus di dalamnya.
Selain itu, beberapa fitur dengan teknologi terbaru juga disematkan pada Burgman 125. Di antaranya, teknologi pengereman combi brake yang lebih pakem dan ringan, material tuas kemudi yang berbahan empuk dan nyaman, hingga volume jok yang tebal untuk menjamin kenyamanan dalam berkendara. Fitur unik lainnya, lampu dengan sensor otomatis yang akan menyala saat melewati jalanan yang gelap.
Sementara untuk sektor jantung pacu, Burgman 125 menggendong mesin tipe 4-stroke, silinder tunggal, liquid-cooled, berkapasitas 125cc, fuel injection. Dengan bekal tersebut, skuter ini mampu menyemburkan tenaga 9,1 kW pada putaran 9.000 rpm dan torsi puncak menyentuh 10,8 Nm pada putaran 6.500 rpm.
Dengan berbagai fitur unik tersebut, Burgman 125 memang layak disebut sebagai skuter matik eksklusif yang didesain untuk memenuhi segala kebutuhan berkendara. Ini masih ditambah kunci pengaman berkode untuk meminimalkan pencurian motor saat diparkir di area umum.
Saat ini, Burgman 125 hadir dalam dua pilihan warna, yaitu brilliant white dan metallic matt black, serta dibanderol dengan harga mulai 3.499 poundsterling. Sayangnya, hingga saat ini, Burgman 125 belum juga dirilis untuk pasar Indonesia.
Berikut spesifikasi teknis Burgman 125.
| Dimensi | 2.055 mm x 740 mm x 1.355 mm |
| Jarak Sumbu Roda | 1.465mm |
| Jarak ke Tanah | 130 mm |
| Tinggi Jok | 735 mm |
| Berat | 159 kg |
| Kapasitas Bahan Bakar | 10,5 liter |
| Suspensi Depan | Teleskopik |
| Suspensi Belakang | Lengan Ayun |
| Rem Depan | Cakram |
| Rem Belakang | Cakram |
| Ukuran Ban Depan | 110/90-13M/C 56P |
| Ukuran Ban Belakang | 130/70-12 62P |
| Tipe Mesin | 1-cylinder, liquid-cooled, SOHC, 4-stroke |
| Volume Mesin | 125cc |
| Diameter x Langkah | 57mm x 48,8mm |
| Daya Maksimum | 9,1 kW @ 9.000 rpm |
| Torsi Maksimum | 10,8 Nm @ 6.500 rpm |
| Starter | Electric |






