Vespa GTS Super Sport 150 i-get Mengaspal, Segini Harganya

670 views

Sepeda-motor.info – Vespa menjadi salah satu merk motor yang cukup rajin merilis baru untuk pasaran dalam negeri. Nah, pada tanggal 9 Agustus 2021 kemarin, brand asli Italia tersebut meluncurkan Vespa GTS Super Sport 150 i-get yang dilepas Rp65,5 juta per unit, menyusul model Vespa GTS Series, Vespa LX 125, dan Vespa S 125 yang diperkenalkan pada bulan Juli 2021 lalu.

Vespa GTS Super Sport 150 i-get - www.mobil123.com

Vespa GTS Super Sport 150 i-get - www.mobil123.com

Untuk varian GTS Super Sport 150 i-get ABS ini, Vespa mengombinasikan karakter unik melalui klasik, sehingga otomatis ini memperlihatkan kesan dinamis yang elegan, tetapi tetap mendominasi dan mempertegas tampilan sportif khas Vespa. “Dengan dan warna baru yang ditawarkan GTS Super Sport 150 i-get ABS, kami ingin menghadirkan semangat baru bagi penggemar Vespa,” tutur PR and Communications Manager PT Piaggio Indonesia, Ayu Hapsari.

Tampilan sportif ditegaskan melalui pilihan warna Yellow Sole. Warna ini dikatakan dapat menyuarakan semangat positif dan detail warna merah pada horn cover, serta bagian bawah shield tersebut. Detail warna merah pada bodi samping juga semakin menguatkan tampilan dinamis dan agresif, sedangkan kombinasi warna hitam turut menegaskan energi sportivitas yang memikat dari pengendara.

Tidak kalah memesona, Vespa GTS Super Sport 150 i-get ABS juga menghadirkan warna Grey Materia, yang diklaim semakin memberikan kesan mewah dan canggih dengan energi yang lebih tenang dan sophisticated pada Vespa GTS Super Sport. Kesan lebih modern hadir lewat warna ini, yang dipadukan dengan detail warna merah dan hitam. Ini juga menyerukan tampilan sporty, tetapi dinamis dan juga agresif.

Untuk kenyamanan berkendara, desain saddle terbaru berwarna hitam serta folded footrest juga tersemat pada Vespa GTS Super Sport 150 i-get ABS. Sementara itu, dengan kapasitas i-get 150cc dan berteknologi dual-channel ABS pada pengereman, performa dan keamanan berkendara skuter matik ini juga dipastikan terjaga.

“PT Piaggio Indonesia sangat bersemangat telah melengkapi pilihan Vespa GTS family yang selalu menjadi incaran para penggemar petualangan karena performa berkendara yang tetap penuh gaya,” sambung Ayu. “Dengan seri dan warna baru, kami ingin menghadirkan semangat baru bagi para penggemar Vespa berjiwa petualangan untuk tetap kuat dan tangguh serta tetap positif sembari bersiap untuk kembali produktif ketika keadaan sudah membaik.”

Baca juga:   Saingi XMAX, Skutik SYM Maxsym 400 2021 Usung Mesin yang Lebih Besar
author