KTM Siapkan Motor Penggaruk Tanah Terbaru SX-F 250 yang Lebih Lincah

London – Produsen ternama asal Austria, KTM rupanya gencar melakukan pengembangan -produk . Bahkan KTM akan meluncurkan penggaruk tanah terbaru SX-F 250. Motor KTM SX-F 250 paling anyar ini diklaim lebih ringan, lincah, dan cepat dari generasi sebelumnya.

KTM SX-F 250 - dirtbiketest.com

KTM SX-F 250 - dirtbiketest.com

“90% komponen SX-F 250 2018 semuanya baru. Mulai dari sasis, rangka utama dan pendukung, pijakan kaki, lengan ayun, serta shock breaker belakang. Perubahan ini meningkatkan performa, serta kontrol saat dikendarai,” kata pihak KTM, seperti dilansir Cycleworld.

Baca juga:   Yamaha XMAX Edisi 2023 Meluncur, Apa Saja yang Baru?

Tak cukup sampai di situ, ubahan yang dilakukan oleh KTM ini kabarnya juga dapat mengurangi bobot kering motor. Motor KTM SX-F 250 2018 juga dibekali dengan sejumlah lain seperti sistem kontrol start yang berfungsi supaya motor tidak liar ketika start. Kemudian ada pula sistem elektronik ECU yang lebih cepat dengan setelan gaya bermacam-macam. Tak ketinggalan, suplai bahan bakar pun diklaim semakin efisien dengan throttle body terbaru.

Sementara itu, di sektor , KTM mengusung Marvin Musquin, world championship bike yang akan diadopsi untuk KTM 250 SX-F 2012. tersebut memakai 1 silinder dengan kapasitas 248 cc DOHC yang disebut-sebut dapat menghasilkan tenaga lebih besar dan lebih baik dari terdahulu.

Baca juga:   Yamaha MX King Ikut Dapat Penyegaran, Apa Saja yang Baru?

KTM 250 SX-F 2012 kabarnya juga disematkan sistem baru dari Keihin, yaitu engine management system dengan electronic fuel injection dan electronic throttle valve control yang dijanjikan dapat memberikan respons lebih spontan.

Yang lebih menarik lagi, KTM telah mengonfirmasi bahwa pihaknya akan memproduksi motor adventure bermesin 390 cc yang siap diluncurkan di India tahun 2019 mendatang. Sepeda motor tersebut disiapkan untuk bersaing dengan Royal Enfield Himalayan, BMW G310 GS, dan Versys-X 300.

Baca juga:   Kawasaki Boyong 3 Motor Terbaru Sekaligus di EICMA 2021

Motor petualang besutan KTM ini usut punya usut akan menggunakan segala hal yang berbau sejarah rally-racing mereka. Tentunya hal ini akan mempengaruhi bagian dasarnya seperti suspensi, rem, sasis, hingga mesin. Rencananya motor ini akan dipasangi mesin berkapasitas 373,3 cc satu silinder, liquid cooled. Harganya pun terbilang terjangkau, sebab KTM hanya membanderolnya dengan 2,85 lakh atau sekitar Rp 58,5 juta saja.

author