Makin Dekat, Kawasaki Ninja ZX-25R Rilis Maret 2020?

1061 views

Sepeda-.info – PT Motor Indonesia (PT KMI) menegaskan bahwa peluncuran sepeda motor ZX-25R atau 250 4-silinder semakin dekat. Menurut desas-desus yang beredar di sejumlah media online, motor terbaru ini akan dihadirkan oleh pabrikan pada awal Maret 2020 mendatang bertepatan dengan gelaran Kawasaki Bike Week 2020.

Kawasaki Ninja ZX-25R

Kawasaki Ninja ZX-25R - www.visordown.com

Secara terang-terangan, PT KMI sudah mengunggah teaser video Kawasaki Bike Week 2020 yang menggambarkan 4 silinder. Kuat dugaan itu adalah Ninja ZX-25R. Sebelumnya, pada KBW 2017 lalu, perusahaan menghadirkan kejutan dengan meluncurkan tiga model sekaligus, yakni Kawasaki W175, Kawasaki All New Ninja 250, dan Kawasaki Z900RS.

Baca juga:   Spesifikasi Ducati 1198S, Sport Bike Gahar Negeri Pizza

“Sudah santer mas di anak-anak Ninja kalau Ninja ZX-25R di-launching di Ancol. Jadi, bukan kabar baru lagi, sudah hampir pasti kayaknya. Informasi ini juga kami terima dari dealer-dealer,” tutur Fahmi, anggota komunitas North Batavia Ninja (Noban), dilansir Otosia. “Yang pasti, kami akan datang ke KBW 2020, menjadi saksi kedatangan Ninja ZX-25R.”

Sementara itu, dalam acara Kawasaki Event Showroom Abdul Muis akhir pekan kemarin, salah satu pengunjung bernama Alamsyah menuturkan bahwa sejumlah dealer Kawasaki sudah membuka slot pemesanan Ninja ZX-25R, salah satunya dealer Kawasaki Pecenongan. Menurut selentingan, motor sport ini akan dijual dengan Rp97 jutaan sampai Rp135 jutaan.

Baca juga:   Manfaatkan JFK 2022, MForce Indonesia Rilis CFMoto CF 250 SR dan CF 250 CLX

Sebelumnya, beberapa waktu lalu perusahaan memamerkan Ninja XZ-25R di akun Instagram mereka. Bahkan, komposisi dan gambar menyiratkan bahwa kuda besi ini sudah ada di Indonesia. Dalam gambar yang ditebar perusahaan, Ninja 250 4-silinder itu tampak disandingkan dengan Ninja 250SL. Seperti diketahui, model silinder tunggal tersebut adalah salah satu yang terus dipromosikan PT KMI agar laris di pasaran dalam negeri.

Baca juga:   Honda Bersiap Luncurkan Sepeda Motor Murah

Sebagai informasi, Ninja ZX-25R pertama kali diperkenalkan di Tokyo Motor Show 2019. Ninja ZX-25R menggunakan mesin berkapasitas bulat 249cc yang sama sekali baru dikembangkan. Mesin itu memiliki 4-tak, 4 silinder segaris, DOHC dengan total katup sebanyak 16 (4 katup per silinder), yang diklaim memiliki rasional pada rentang rendah hingga menengah.

author