Motor Baru Yamaha FZ-S Edisi Dark Knight Kini Dilengkapi Fitur Bluetooth

New Delhi Motor India merilis , Yamaha FZ-S atau yang lebih dikenal dengan Yamaha Byson di . Yamaha FZ-S kini hadir dengan unggulan yang sudah ditunjang teknologi Bluetooth. anyar itu diklaim dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan untuk para pengendara.

Yamaha FZ-S Dark Knight Dilengkapi Fitur Bluetooth - www.liputan6.com

“Konektivitas dalam teknologi Bluetooth dapat menambah kenyamanan dan terhubungnya pengendara dengan dunia di sekitar ke mana pun mereka pergi. Teknologi ini yang kemudian diberi nama Yamaha Motorcycle Connect X,” demikian klaim Yamaha Motor India, seperti dilansir Rideapart melalui Kontan.

Baca juga:   Rocket III Roadster, Cruiser Termahal Triumph di Indonesia

Konektivitas Bluetooth tersebut dihadirkan sebagai fitur utama pada Yamaha FZ-S edisi Dark Knight. Dengan teknologi Bluetooth memungkinkan pengendara untuk tetap terhubung ke mesinnya, serta melacak rute dan riwayat berkendara mereka.

“Kami berkomitmen untuk meningkatkan pengalaman kepada para pecinta Yamaha dengan layanan personalisasi (One to one Service) di India. Pelanggan kami dapat menikmati teknologi yang terhubung dengan aplikasi Yamaha Motorcycle Connect X. Teknologi konektivitas bluetooth yang kami berikan telah diatur agar lebih praktis, nyaman dan andal. Di masa depan kami akan memperluas ke semua jajaran kendaraan roda dua. Masing-masing dibuat secara metodis untuk membantu para bikers dengan pengalaman kenyamanan dan keamanan yang mulus,” tutur Motofumi Shitara, Chairman, Yamaha Motor India Group of Companies.

Baca juga:   Tampilan Gahar, Yamaha Luncurkan Motor Cruiser Bolt R-Spec 2021

Yamaha FZS FI dibekali mesin 150 cc, SOHC, 2 klep, dengan pendingin udara atau air cooled. Motor yang dipadukan dengan transmisi manual 5 speed ini diklaim dapat menghasilkan tenaga sebesar 13 Hp pada putaran mesin 8.000 rpm dan torsi mencapai 12,8 Nm pada putaran 6.000 rpm.

Meski secara tampilan mirip Byson yang ada di Indonesia, Yamaha FZ-S dilengkapi fitur yang lebih seperti pengereman anti-lock braking system (ABS) dan headlamp full LED. Dengan adanya teknologi Bluetooth, Yamaha FZ-S Dark Knight dipasarkan dengan Rs1,07 lakhs atau sekitar Rp21 juta. Motor Yamaha FZ-S rencananya akan dijual secara efektif di tiap dealer Yamaha Motor India mulai tanggal 1 November 2020 depan.

Baca juga:   Yamaha RX King, Sang Raja Jalanan
author