Jakarta – PT Astra Honda Motor (AHM) ternyata punya kejutan lain selain motor Honda CT125. Setelah beberapa waktu lalu diluncurkan, kini AHM juga menghadirkan motor supersport Honda CBR250RR SP Quick Shifter Special Edition Garuda x Samurai. Motor edisi spesial ini dipasarkan dengan harga Rp77 juta berstatus on the road (OTR) DKI Jakarta.
Honda CBR250RR SP Quick Shifter Special Edition Garuda x Samurai sendiri sengaja dihadirkan dengan warna dan desain spesial untuk merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun. Oleh sebab itu, AHM memproduksi Honda CBR250RR SP Quick Shifter Special Edition Garuda x Samurai dengan jumlah terbatas, hanya 75 unit untuk tahap pertama.
Menurut GM Sales AHM, Ignatius Didi Kwok, pilihan warna Special Edition Garuda x Samurai ini diharapkan bisa memberi kebanggaan lebih lewat perpaduan desain grafis yang menarik dengan fitur, teknologi, serta performa tinggi yang akan diperoleh konsumen. “Honda CBR250RR SP Quick Shifter Special Edition Garuda X Samurai kami produksi terbatas. Untuk tahap awal, kami sesuaikan jumlahnya dengan HUT Kemerdekaan RI yang ke-75,” ujar Didi di Jakarta, Rabu (20/8), seperti dilansir Republika.
Motor Honda CBR250RR SP Quick Shifter Special Edition Garuda x Samurai tampil dengan desain menarik yang mewakili sejarah serta budaya Indonesia dan Jepang. Di sisi kiri bodi motor tampak ilustrasi burung garuda dengan detail corak batik bergambar komponen motor yang memadukan karakter motor dengan ikon budaya Indonesia.
Sedangkan di sebelah kanan bodi motor ada ilustrasi samurai Sengoku Commander dengan detail sakura yang merupakan ikon negara Jepang dengan karakter yang paling kuat. Kemudian siluet lampu depan dari warna edisi khusus tersebut juga menggambarkan mata dari ilustrasi garuda dan samurai sebagai wujud kolaborasi yang erat.
Honda CBR250RR SP Quick Shifter Special Edition Garuda x Samurai masih mengusung mesin yang sama seperti varian standarnya, yakni mesin berkapasitas 250cc 2-silinder DOHC 8-katup. Mesin tersebut diklaim mampu memuntahkan tenaga 30 kW (41 PS) pada 13.000 rpm dan torsi puncak hingga 25 Nm (2,5kgf.m) pada 11.000 rpm.






