Bagi yang doyan atau memiliki sepeda motor, pasti sudah tidak asing lagi dengan komponen busi. Ini adalah suku cadang yang dipasang pada mesin pembakaran dalam dengan ujung elektroda pada ruang bakar. Busi dipasang untuk membakar bensin yang telah dikompres oleh piston.
Jika dilihat dari bahan pembuatnya, busi dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu busi platinum dan busi iridium. Saat ini, model terakhir yang cukup banyak diminati karena dianggap memiliki kelebihan yang tak dipunyai jenis busi platinum.
Busi iridium sendiri merupakan busi yang memiliki bahan elektroda dengan titik didih yang cukup tinggi, yaitu berkisar 2.500 derajat Celcius. Busi iridium dikatakan bagus karena model ini lebih tahan panas, selain memiliki bahan elektroda lebih kecil dibandingkan busi kebanyakan. Selain itu, busi ini juga membutuhkan tegangan yang lebih rendah untuk memicu pembakaran sehingga jarang terjadi kegagalan saat starter.
Kelebihan lain busi iridium adalah pembakaran yang dihasilkan lebih presisi, konsisten, serta efisien (more efficient combustion). Busi ini juga diklaim dapat meningkatkan respon gas saat motor digeber maupun berjalan pelan, meningkatkan efisiensi bahan bakar sehingga lebih irit, lebih awet, mampu meningkatkan tenaga mesin sekitar 3 persen, dan meningkatkan kualitas emisi gas buang.
Meski begitu, busi iridium juga tidak luput dari kelemahan. Karena sifat busi iridium yang cenderung memberikan dampak panas (karakter pengapian fokus pada satu titik), wajib hukumnya bagi pengendara untuk memperkaya asupan bensin. Jika dibiarkan standar, kemungkinan bisa memengaruhi durability mesin pada jangka panjang.
Di samping itu, jika salah pilih ukuran tingkat panas atau dingin, maka busi iridium juga bisa memengaruhi kinerja mesin sepeda motor. Jika busi terlalu panas, maka biasanya ujung busi akan meleleh karena overheating. Tenaga sepeda motor pun otomatis berkurang alias loyo. Karena itu, sebelum membeli busi iridium, perhatikan hal-hal berikut.
- Pastikan bahan iridium yang tertanam pada busi benar-benar asli.
- Perhatikan kode angka yang tertera pada badan busi. Ada IU20, IU22, IU24, IU27, dan konon IU30 untuk pemakaian ekstrem.
- Perhatikan juga peruntukan busi. Busi iridium IU20 biasanya digunakan untuk motor Honda Supra X, Karisma, dan Blade. Sementara, busi iridium IU24 digunakan untuk motor Kawasaki Ninja 250, KLX 250, Honda CBR150, Yamaha MX, dan Suzuki Satria FU150 atau Suzuki Thunder 125.
Lalu, berapa harga busi iridium saat ini? Harga busi iridium saat ini bervariasi, tergantung merek busi yang bersangkutan. Busi iridium power Denso IU22 dan IU27 misalnya, saat ini ditawarkan dengan harga mulai Rp90.000 ribuan.